JAKARTA, memograph- Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun ini bakal digelar secara langsung dengan pengawasan ketat protokol kesehatan (prokes) Covid-19 seperti tahun sebelumnya.
Pada ujian yang diselenggarakan di Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) itu, pihak kampus mengimbau kepada peserta UTBK untuk dapat membawa surat negatif Covid-19 yang masih berlaku. “Kami memang belum menginfokan secara resmi perihal imbauan membawa surat negatif Covid-19 dengan hasil dari swab antigen ataupun swab PCR,” kata salah satu tim humas UPNVJ Anisa Triselia.
Hal itu karena pihak UPNVJ masih menunggu masukan dari satgas Covid-19 wilayah Depok dan Jakarta Selatan. Sehingga, wajib atau tidaknya surat negatif Covid-19 dibawa untuk dapat mengikuti tes masih dibahas.
Menurutnya, nantinya UTBK bakal dilaksanakan dalam dua gelombang. UPNVJ juga sudah menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan penyebaran virus Covid-19. Dimulai dari pengecekan suhu tubuh, area untuk mencuci tangan dan penyemprotan hand sanitizer. “Setiap peserta akan dicek suhu tubuhnya. Kalau melebihi 37,5 derajat celcius peserta akan ditangani terpisah,” tambahnya.
Lebih lanjut, Anisa menerangkan, saat ini dosen dan tenaga kependidikan di UPNVJ telah menerima vaksin Covid-19. Dikatakan Anisa, UPNVJ sendiri memberlakukan wajib vaksin Covid-19 kepada dosen dan tenaga kependidikan. Hal ini dilakukan untuk memercepatan vaksinasi seiring dengan harapan dan upaya pemerintah untuk menyiapkan proses pendidikan secara offline. Itu juga termasuk memberikan rasa aman kepada peserta UTBK bahwa dosen dan tenaga kependidikan di UPNVJ telah divaksinasi tahap II. “Rektorat mewajibkan vaksinasi bagi dosen dan tenaga kependidikan. Ada sanksi berat bagi yang menolak,” tambahnya.
Untuk UTBK tahun ini yang bakal digelar pada 12 — 18 April untuk gelombang satu dan 26 April — 2 Mei untul gelombang dua. UPNVJ menyiapkan dua lokasi UTBK. Yakni, Kampus Pondok Labu dan Kampus Limo. (ulf/brg)
//CAPTION
ULFA/MEMOGRAPH
KONSENTRASI: Peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) tahun lalu mengerjakan soal dengan prokes ketat. (Foto: ULFA/MEMOGRAPH)
//TAG